Kamis, 31 Oktober 2013

Pelaksanaan Tes dan Daftar Nominatif Tenaga Honorer K II Peserta Tes CPNS 2013 Kementerian Agama


Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi telah mengeluarkan Surat Edaran Nomor SE/10/M.PAN-RB/082013 tanggal 21 Agustus 2013 tentang Jadwal Pelaksanaan Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil Tahun 2013 dari Tenaga Honorer Kategori II dan Pelamar umum.

Senada dengan hal tersebut Kementerian Agama telah mengeluarkan keputusan sekretaris jenderal kementerian Agama RI Nomor 10 tahun 2013 tentang petunjuk pelaksanaan pengadaan calon Pegawai Negeri Sipil dari tenaga honorer di Lingkungan Kementerian Agama dan surat Sekretaris Jenderal Kementerian Agama Nomor : B.II/2-a/Kp.00.3/18780/2013 tentang persiapan pelaksanaan tes CPNS tenaga honorer kategori II dan Pelamar umum tahun 2013.

Pelaksanaan dan Materi Tes
Sesuai dengan petunjuk dan isi peraturan diatas, maka Tes CPNS 2013 Tenaga Honorer K II Kementerian Agama akan dilaksanakan pada hari minggu, tanggal 3 November 2013. 
  • Soal Tes CPNS tenaga honorer K2 Kemenag terdiri dari dua jenis yaitu terdiri dari Tes Kompetensi Dasar (TKD) dan Tes Kompetensi Bidang (TKB).
  • Soal TKD dan TKB berasal dari konsorsium Perguruan Tinggi yang ditunjuk langsung oleh Kemenpan dan RB

Peserta Tes
Sebagaimana diketahui bahwa dari 29.000 lebih Tenaga Honorer K I Kemenag setelah diverifikasi dan divalidasi oleh BKN dan dari hasil Audit Tujuan Tertentu (ATT) oleh Inspektorat Kemenpan dan RB yang dinyatakan lulus atau memenuhi kriteria Kategori I Kemenag berjumlah 29 orang dan selebihnya akan mengikuti tes bersama Tenaga Honorer K II Kemenag lainnya pada tanggal 3 November 2013

Untuk mengetahui Daftar Nominatif Tenaga Honorer K II Peserta Tes CPNS 2013 Kementerian Agama silahkan unduh tautan dibawah ini :
Daftar Nominatif Tenaga Honorer K II Kemenag ( Tambahan ) merupakan Tenaga Honorer K II sebagai Peserta tes CPNS 2013 yang berasal dari luncuran Tenaga Honorer K I yang telah mendapat Persetujuan Menteri PAN dan RB.

Selasa, 29 Oktober 2013

Inilah Hasil Audit Tujuan Tertentu (ATT) Tenaga Honorer K1 Kemenag


Pada tanggal 10 September 2013 Menteri PAN dan RB telah mengeluarkan surat Nomor B-2838/M.PAN-RB/09/2013 tentang Laporan Hasil Audit Tujuan Tertentu (ATT) Tenaga Honorer K I pada 4 Kementerian, termasuk Kementerian Agama.

Selengkapnya mengenai Hasil Audit Tujuan Tertentu (ATT) TH K I Kemenag, Silahkan Sahabat Abdima Download pada tautan dibawah ini :

Atau juga dapat sekedar sahabat baca surat tersebut dibawah ini:



Demikian info mengenai Hasil Audit Tujuan tertentu (ATT) Tenaga Honorer K1 Kemenag, semoga ada manfaatnya.(Abdi Madrasah)

Peserta PLPG Tahap VII LPTK IAIN Walisongo Semarang Bagi Guru Madrasah


Sahabat Abdima,
Pada pelaksanaan PLPG Tahap I sampai dengan Tahap IV LPTK IAIN Walisongo Semarang telah melaksanakan PLPG untuk Guru PAI di Jawa Tengah dan dilanjutkan untuk Tahap V dan seterusnya merupakan PLPG bagi Guru Madrasah yang telah melaksanakan Uji Kompetensi Awal (UKA) pada tanggal 8 September 2013 yang lalu.

Pelaksanaan PLPG Tahap 7 LPTK 206 IAIN Walisongo Semarang menurut Jadwal akan dilaksanakan mulai tanggal 2 - 10 November 2013, dan untuk mengetahui daftar pesertanya per-kabupaten/kota silahkan unduh tautan dibawah ini :

Selasa, 22 Oktober 2013

Lomba Pembuatan CD Interaktif ( Multimedia ) Pembelajaran 2013


LPMP Jawa Tengah akan menyelenggarakan lomba pembuatan CD interaktif (multimedia) untuk pembelajaran mandiri bagi siswa dengan sasaran peserta Guru SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA/SMK (Negeri maupun Swasta) bersifat perorangan dan bertugas di Jawa Tengah.

CD interaktif tersebut merupakan bahan belajar yang dapat dimanfaatkan oleh siswa dalam proses pembelajaran mandiri berisi satu topik sajian yang utuh dari standar kompetensi dan kompetensi dasar tertentu yang dikembangkan dengan menggunakan software aplikasi (Powerpoint, Flash, Authoware, Frontpage, Photoshop, Fox Pro dll.) dan/atau bahasa pemograman (Visual Basic, Clipper dll).
  • Lomba akan dilaksanakan TANGGAL 25, 26,27 November 2013
  • Hasil karya diterima panitia paling lambat tanggal 19 November 2013. (BUKAN CAP POS)
Dikirim Kepada: Bagian ICT LPMP JATENG
Alamat : JL Kyaimojo Srondol Kulon Banyumanik Semarang
Kode Pos : 50263

A. Persyaratan Peserta
  • Guru SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA/SMK/MAK
  • Bersifat perorangan dan di wilayah kerja Provinsi Jawa Tengah
B. Persyaratan Karya
  • Mencantumkan kelas/semester, standar kompetensi, kompetensi dasar, dan indikator.
  • Materi lomba merupakan satu kompetensi dasar mata pelajaran pada tiap jenjang SD, SMP, SMA, SMK atau sederajat
  • Disajikan dengan menggunakan Bahasa Indonesia, kecuali mata pelajaran Bahasa Inggris dan Bahasa Jawa.
  • Dilengkapi dengan petunjuk penggunaan program.
  • Karya adalah buatan sendiri yang dibuktikan dengan surat pernyataan di atas materai yang ditandatangani peserta dan diketahui kepala sekolah.
  • Karya sesuai dengan mata pelajaran yang diampu peserta, dibuktikan dengan surat pernyataan yang ditandatangani kepala sekolah.
  • Apabila dalam pembuatan media, peserta perlu mencuplik karya orang lain sebagai referensi/bahan pelengkap sajian, maka peserta harus mencantumkan sumber cuplikan tersebut.
  • Hasil karya dikemas dalam format CD atau DVD (3 buah copy dengan kecepatan Max burning, CD 12X, DVD 4X) dan AutoRun.
  • Setiap karya yang diikutsertakan dalam lomba menjadi hak milik LPMP Jawa Tengah.
  • Menyertakan SourceCode atau ReSource jika ada.
  • Karya yang dilombakan belum pernah menjadi juara I, II, III di tingkat propinsi atau lebih tinggi sebelumnya.
  • Peserta lomba bukan juara I, II, III yang diselenggarakan oleh LPMP dalam dua tahun terakhir.
  • Bagi karya yang menjadi juara, apabila dikemudian hari ternyata terbukti bahwa karya tersebut bukan buatan sendiri dan atau karya tersebut pernah menjadi juara I, II, III tingkat propinsi atau lebih tinggi, maka LPMP berhak mencabut gelar kejuaraan dan yang bersangkutan wajib mengembalikan semua hadiah serta menyampaikan permohonan maaf di surat kabar minimal di tingkat Jateng.
C. Kegiatan Lomba
  • Karya peserta yang lolos seleksi administrasi dan persyaratan lomba dipanggil ke LPMP Jawa Tengah pada tanggal 25 s.d. 27 November 2013, untuk mempresentasikan hasil karyanya.
  • Bila perlu menggunakan software khusus diperbolehkan membawa sendiri.
  • Kegiatan lomba menggunakan sistem gugur atau babak penyisihan.
  • Setiap peserta akan mendapat kesempatan waktu selama 10 menit untuk presentasi/mendemokan dan untuk tanya jawab.
  • Setiap peserta wajib mengikuti kegiatan lomba dari awal sampai akhir kegiatan.
  • Setiap peserta wajib hadir di ruang lomba 1 jam sebelum jadwal presentasi.
  • Keputusan juri tidak bisa diganggu gugat.
  • Ketentuan yang belum ada akan diatur kemudian
D. Hadiah

Kegiatan Lomba terbagi menjadi 3 (tiga) kelompok, berdasarkan jenjang pendidikan, yaitu: 1) Kelompok SD/MI, 2) Kelompok SMP/MTs dan 3) Kelompok SMA/MA/SMK.
Setiap juara pada masing-masing kelompok akan memperoleh hadiah sebagai berikut :

- Juara I , Juara II dan Juara III
  • Piala
  • Piagam Penghargaan
  • Notebook
  • Uang Pembinaan
- Juara, Harapan I dan Juara Harapan II
  • Piala
  • Piagam Penghargaan
  • Uang Pembinaan
Demikian info mengenai Lomba Pembuatan CD Multimedia Pembelajaran 2013, semoga ada manfaatnya.(Abdi Madrasah)

Minggu, 06 Oktober 2013

Kemenag akan melatih 56 ribu Guru Madrasah untuk Persiapan Kurikulum 2013

Direktorat Pendidikan Madrasah, Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama RI tetap komitmen melaksanakan kurikulum 2013 yakni pada awal Juli tahun pembelajaran baru 2014 mendatang. Rencananya Kementerian Agama siap mengimplementasikan kurikulum 2013 di 42.000 madrasah di seluruh Indonesia, pada tingkat Madrasah Ibtidaiyah di kelas I dan IV, tingkat Madrasah Tsanawiyah kelas VII dan tingkat Madrasah Aliyah di kelas X.

Dikatakan Nur Syam, untuk mematangkan dan mempersiapkan pelaksanaan kurikulum 2013, Direktorat Pendidikan Madrasah melaksanakan pelatihan kepada Kepala Madrasah, Pengawas dan Pendidik di seluruh Indonesia, training of trainers tingkat nasional Madrasah Ibtidaiyah berjumlah sekitar 333 orang, training of trainers tingkat nasional Madrasah Tsanawiyah berjumlah 254 orang dan training of trainers tingkat nasional Madrasah Aliyah berjumlah 760 orang.

Beliau menambahkan bimbingan teknis guru inti Madrasah Ibtidaiyah berjumlah 5.000 orang, bimtek guru inti Madrasah Tsanawiyah berjumlah 2.500 orang dan tingkat Madrasah Aliyah 2.500 orang. Terdapat 66.760 guru bimtek yang akan dilatih diantaranya 33.333 guru Madrasah Ibtidaiyah, 16.754 guru Madrasah Tsanawiyah dan 16.673 guru Madrasah Aliyah, selain itu terdapat 3.805 Kepala Madrasah Ibtidaiyah, 3.742 Kepala Madrasah Tsanawiyah dan 3.713 Kepala Madrasah Aliyah. Sedangkan Pengawas Madrasah berjumlah 265 untuk Madrasah Ibtidaiyah, 207 Pengawas Madrasah Tsanawiyah dan 228 Pengawas Madrasah Aliyah.

“Perekrutan training of trainers tingkat nasional sudah dilakukan di provinsi, akan serentak dilatih di diklat di balai pendidikan dan pelatihan provinsi, dimana para guru training of trainers tingkat nasional dan bimtek guru inti akan mengajarkan ilmunya kepada lima puluh ribu lebih guru yang akan menerapkan Kurikulum 2013. Pelatihan pengajar nasional akan dilakukan pada Oktober, mereka adalah tim pengajar yang akan menyiapkan kurikulum ini diterapkan.”

Terkait Sistem kurikulum yang akan diterapkan, Nur Syam menjelaskan bahwa model kurikulum yang akan diterapkan adalah sistem kurikulum terintegrasi yang muatannya termasuk kurikulum kewarganegaraan, sejarah, kebudayaan dan semua disiplin ilmu. Akan tetapi bedanya yaitu dalam setiap disiplin ilmu akan disisipi pendidikan akhlak dan budi pekerti. “Tentu tujuan utamanya adalah memberikan pengetahuan kepada siswa, termasuk keilmuan tentang larangan korupsi yang pedomannya dapat sahabat abdima lihat dan unduh disini.

Selain itu, lanjut Nur Syam, pendidikan kurikulum terintegrasi juga memberikan punishment terhadap orang-orang yang melakukan tindak pidana korupsi. “Jadi siswa tidak hanya memiliki pengetahuan tentang pelanggaran akibat melakukan korupsi.” Ungkapnya.

Demikian info mengenai Kemenag akan melatih 56 ribu Guru Madrasah untuk Persiapan Kurikulum 2013, semoga ada manfaatnya.(Abdi Madrasah)

Sabtu, 05 Oktober 2013

BKN Gugurkan Seluruh Tenaga Honorer K1 Kemenag

Badan Kepegawaian Negara (BKN) menggugurkan seluruh tenaga honorer Kategori Satu (K1) di lingkungan Kementerian Agama (Kemenag). Termasuk honorer K1 yang ada di tingkat wilayah, baik provinsi maupun kabupaten/kota se-Indonesia.

Penguguran seluruh tenaga honorer Kemenag yang rencananya akan diangkat langsung menjadi CPNS tanpa tes, setelah Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) mengaudit laporan dugaan penyimpangan proses penentuan tenaga honorer K1 hasil audit tujuan tertentu.

Dari audit tersebut, Kemenag yang memiliki sebanyak 9.477 honorer K1, tak ada satupun honorernya yang mememuhi kriteria, sehingga BKN tidak memproses pengangkatan mereka menjadi CPNS tahun 2013.

“Ini hasil audit tujuan tertentu dari BPKP, di mana dari seluruh honorer tidak ditemukan dokumen bahwa mereka memenuhi syarat sebagai K1,” ujar Kepala Bagian Humas BKN, Tumpak Hutabarat di Jakarta, Kamis (3/9).

Namun lanjut dia, berdasarkan hasil audit tujuan tertentu itu sebanyak 2.817 tenaga honorer K1 Kemenag yang tidak bisa diangkat menjadi CPNS berdasarkan audit namun mereka diberikan kesempatan untuk bisa diangkat menjadi CPNS yang disebut memenuhi kriteria otorirasi. Artinya, sepanjang yang bersangkutan (honorer K1) bisa menunjukkan dokumen yang disyaratkan, maka berkas yang bersangkutan bisa dianggap memenuhi kriteria dan dapat diangkat menjadi CPNS.

“Yang masuk otorisasi itu, harus mempu menunjukan bukti bahwa mereka memenuhi kriteria, sepanjang mereka tak mampu menunjukannya, kita tidak kan mengangkatnya menjadi CPNS,” terang Tumpak yang juga menyebutkan, sebanyak 6.428 honorer K1 lainnya yang tidak dapat diangkat menjadi CPNS karena tidak memenuhi kriteria, maka diusulkan masuk ke K2.

Selain Instansi Kemeng, hal yang sama juga terjadi di sejumlah intansi yang telah diaudit tujuan tertentu oleh BPKP atas laporan dugaan penyimpangan proses penentuan tenaga honorer K1, diantaranya Kementerian PU dengan jumlah honorer K1 sebanyak 3.132, Keminfo (705), Kemendikbud (2.291), Provinsi Jawa Barat (552), Banten (785), Sulteng (738) dan Kabupaten Bangkalan (1.337) serta Kabupaten Musi Banyu Asin (549).

“Seluruh intansi ini, honorer K1-nya berdasarkan audit tujuan tertentu dari BPKP, juga tidak dapat diangkat menjadi CPNS, dengan alasan yang sama,” jelas Tumpak.

Sementara untuk instansi Lebak dengan jumlah honorer K1 sebanyak 636, setelah diaudit dengan tujuan tertentu hanya 121 yang memenuhi kriteria dan dapat diangkat menjadi CPNS 2013 ini. Begitu pula pemerintah Kabupaten Ogan Komerin Ulu Timur dari total 615 K1-nya, hanya 42 yang diangap memenuhi syarat, serta Kabupaten Serang dari 658 K1-nya hanya tujuh yang memenuhi kriteria untuk diangkat menjadi CPNS.

“Jadi total yang honorer K1 yang diaudit dengan tujuan tertentu dari 12 instansi pusat dan daerah sebanyak 21,475 orang, yang dinyatakan memenuhi kriteria sebanyak hanya 170 saja, sisanya tidak memenuhi kriteria sehingga tidak dapat diangkat menjadi CPNS,” tegasnya.
Sumber : Metro Siantar

Demikian info mengenai BKN Gugurkan Seluruh Tenaga Honorer K1 Kemenag, semoga ada manfaatnya.(Abdi Madrasah)

Kamis, 03 Oktober 2013

Download Buku Pelajaran Siswa SD/MI Kurikulum 2013

Pada proses implementasi Kurikulum 2013, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) telah mencetak Buku Pegangan Guru dan Buku Pegangan siswa. Khusus untuk jenjang SD/MI Buku yang telah dicetak adalah buku Kelas 1 dan Kelas 4. Untuk Kelas 1 Kemdikbud telah mempersiapkan 10 buku untuk satu semester, yaitu 6 buku Agama (Islam, Kristen, Khonghucu, Katolik, Hindu, Budha) dan 4 Buku Tematik. Demikian pula untuk kelas 4, Kemdikbud juga telah mempersiapkan 10 buku untuk satu semester, yaitu 6 buku Agama (Islam, Kristen, Khonghucu, Katolik, Hindu, Budha) dan 4 Buku Tematik.

Kurikulum baru di Madrasah rencananya akan mulai diterapkan pada tahun Pembelajaran 2014/2015. Bagi Sahabat Abdima Guru MI yang membutuhkan Buku Pelajaran Siswa SD/MI Kurikulum 2013 baik untuk Persiapan PLPG maupun untuk mempersiapkan diri dan mempelajari lebih awal buku-buku tersebut, Silahkan mengunduh Buku Pelajaran Siswa SD/MI Kurikulum 2013 pada tautan dibawah ini :

Tematik Kelas 1 :
Tematik Kelas 4 :
Sengaja untuk Buku Agama tidak kami masukkan karena untuk untuk Mapel Agama dan Bahasa Arab Madrasah Ibtidaiyah masih menunggu Kurikulum baru dari Kementerian Agama (Kemenag) yang menurut rencananya akan mulai diberlakukan pada Tahun Pembelajaran 2014/2015.

Demikian mengenai Buku Pelajaran Siswa SD/MI Kurikulum 2013, semoga ada manfaatnya. (Abdi Madrasah)

Peserta PLPG Guru PAI Tahap IV LPTK IAIN Walisongo Semarang


Pada bulan Agusutus kemarin Sebanyak 4.000 guru pendidikan agama Islam (PAI) mengikuti ujian kompetensi awal (UKA) sertifikasi di LPTK Rayon 206 IAIN Walisongo Semarang, Mereka diseleksi dengan ujian tertulis sebelum melaksanakan pendidikan dan latihan profesi guru (PLPG).

Kakanwil Kemenag Jawa Tengah, Khaeruddin mengatakan, total kuota guru PAI di Jateng yang mengikuti UKA 2013 sebanyak 8.000 guru. Adapun itu terbagi, 4.000 guru di madrasah dan 4.000 guru di sekolah umum.

Jumlah kuota tersebut, lanjut dia, terbanyak se-Indonesia dibandingkan LPTK lainnya. UKA merupakan syarat wajib bagi guru yang hendak melaksanakan proses sertifikasi untuk mendapat sertifikat profesi. Materi dalam UKA diantaranya, pengetahuan pedagogik dan keprofesionalan guru.

Setelah melaksanakan PLPG Tahap I, Tahap II dan Tahap III, mulai tangaal 5 sampai 13 Oktober 2013 LPTK Rayon 206 IAIN Walisongo Semarang akan melaksanakan PLPG Guru PAI Tahap IV.

Untuk mengetahui Peserta PLPG Guru PAI Tahap IV LPTK Rayon 206 IAIN Walisongo Semarang per-kabupaten/kota silahkan unduh tautan dibawah ini :

Selasa, 01 Oktober 2013

Download Buku Pegangan Guru SD/MI Kurikulum 2013

Pada proses implementasi Kurikulum 2013, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) telah mencetak Buku Pegangan Guru dan Buku Pegangan siswa. Khusus untuk jenjang SD/MI Buku yang telah dicetak adalah buku Kelas 1 dan Kelas 4. Untuk Kelas 1 Kemdikbud telah mempersiapkan 10 buku untuk satu semester, yaitu 6 buku Pendidikan Agama (Islam, Kristen, Khonghucu, Katolik, Hindu, Budha) dan 4 Buku Tematik. Demikian pula untuk kelas 4, Kemdikbud juga telah mempersiapkan 10 buku untuk satu semester, yaitu 6 buku Pendidikan Agama (Islam, Kristen, Khonghucu, Katolik, Hindu, Budha) dan 4 Buku Tematik.

Kurikulum baru di Madrasah rencananya akan mulai diterapkan pada tahun Pembelajaran 2014/2015. Bagi Sahabat Abdima Guru MI yang membutuhkan Buku Pegangan Guru Kurikulum 2013 baik untuk Persiapan PLPG maupun untuk mempersiapkan diri dan mempelajari lebih awal buku-buku tersebut, Silahkan mengunduh Buku Pegangan Guru Kurikulum 2013 pada tautan dibawah ini :

Tematik Kelas 1 :
Tematik Kelas 4 :
Sengaja untuk Buku Agama tidak kami masukkan karena untuk untuk Pendidikan Agama dan Bahasa Arab Madrasah Ibtidaiyah masih menunggu Kurikulum baru dari Kementerian Agama (Kemenag) yang menurut rencananya akan mulai diberlakukan pada Tahun Pembelajaran 2014/2015.

Demikian mengenai Buku Pegangan Guru SD/MI Kurikulum 2013, semoga ada manfaatnya.(Abdi Madrasah)